STITAL MENERIMA PENDAFTARAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2023-2024 SECARA ONLINE GELOMBANG I : 01 MEI 2023 - 15 JUNI 2023 GELOMBANG II : 25 JUNI - 15 AGUSTUS 2023 LINK PENDAFTARAN : https://pendaftaran.stital.ac.id
Selamat datang di situs Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Ibrohimy Bangkalan (STITAL)

Kami merasa terhormat atas kunjungan Anda, semoga Anda tertarik untuk terus

dapat memanfaatkan situs ini dalam mencari dan memperoleh informasi dari kami.

STITAL UNDANG PAKAR KELEMBAGAAN DEMI PENGEMBANGAN KAMPUS

IMG-20160403-WA0035

Sabtu (2/4) STITAL mengadakan Rapat Tertutup dalam rangka penguatan dan pengembangan kampus, stital menjalin kerjasama dengan STAIN Pamekasan serta mendatangkan seorang salah satu pakar kelembagaan di STAIN Pamekasan yaitu Dr. Siswanto, M.Pd.I sebagai nara sumber, yang membahas tentang pengembangan institusi dan konsep akreditasi institusi. Bapak Mujiburrohman, M. Pd.I (Waka I) yang bertindak sebagai Pimpipnan rapat mengatakan bahwa Pertemuan ini merupakan ide dari seorang dosen ( Dr. Usman, M.Pd.I) dan Ketua STITAL (Drs.KH. Walid Sja’rani, M.Si). Dalam pengantarnya bapak Dr.Siswanto, M. Pd.I mengatakan bahwa dalam menata pengembangan perguruan tinggi tidaklah mudah, dibutuhkan sumber daya yang profesional, kesabaran, konsisten, konsentrasi penuh dan yang terpenting juga ada Draf Time Schedule. Terlepas dari itu pula semua pimpinan dan staf civitas akademik sangat antusias sekali mengikuti rapat tersebut. Bahkan Kaprodi (Moh. Jamaluddin Imron, M.Pd.I) mengatakan dengan adanya rapat ini bisa bermanfaat dan dilaksanakan dengan segera dan  semaksimal mungkin, karena pengembangan institusi khususnya buka prodi baru PGRA dan PGMI saat – saat ini memang tepat waktunya, ini merupakan sebuah kesempatan serta kebutuhan bagi institusi yang baru berkembang dan memang dibutuhkan oleh masyarakat sekitar terutama bagi mereka yang sedang mengajar di lembaga Raudlatul athfal dan madrasah ibtidiyah khususnya yang telah menyandang s1 tapi tidak lenier ataupun yang belum mengeyam sarjana pendidikan . Rencana ke depan sesuai renja stital ada dua prodi yang jadi target untuk tahun ini buka PGRA dan PGMI, dengan terpenuhi dua prodi tersebut perguruan tinggi ini semakin maju dan diterima oleh masyarakat bangkalan khususnya dan masyarakat madura pada umumnya. (as)

Hits : 264
Translate »