Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Bangkalan, Bapak H. Muhammad Hasan Faisol, S.STP. MM dalam sambutannya di depan Ketua Kampus Masa Depan (tagline STIT Al-Ibrohimy), keluarga Yayasan Pondok Pesantren Al-Ibrohimy serta ratusan penonton menyampaikan harapannya yang begitu besar pada STIT Al-Ibrohimy untuk aktif mengampanyekan Pariwisata dan kebudayaan di kabupaten Bangkalan.
Alumni IPDN Bandung tersebut mengatakan, mahasiswa merupakan generasi yang akan menentukan masa depan Bangkalan. Kegiatan Duta Kampus akan selalu dan harus selalu didukung, dari kegiatan seperti ini, pribadi-pribadi unggul akan dimunculkan, dia yang peduli terhadap nilai-nilai luhur kebudayaan Madura juga akan didapatkan.
Sementara ketua STIT Al-Ibrohimy Drs. KH. Walid Sja’rani, M.SI, mengungkapkan kebanggaannya terhadap panitia karena telah sukses menggelar acara Pemilihan Duta Kampus Pertama tersebut. Badan Eksekutif Mahasiswa sebagai pelaksana Pemilihan Duta Kampus Pertama ini tentu tak lepas dari kekurangan, namun hadirnya figur-figur handal tingkat provinsi. Sebut saja Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Hidayatis Shofiati Miss Favorite Jatim Fair 2019, Ike Restuti Kusuma Ningrum penari profesional Jatim dan Dr. (cand.) Amir Hamzah, M.Pd finalis Duta Wisata Kabupaten Bangkalan 2010 untuk mengisi kursi dewan juri, telah menjadi bukti bahwa acara ini tidak main-main diselenggarakan.
Dengan tema “Menjadi Pribadi Yang Mandiri, Professional dan Kompetitif”, Duta Kampus digelar dari Technical Meeting pada tanggal tiga Desember, lanjut pada tes tulis dan pengetahuan umum tiga hari kemudian. Peserta yang lolos di sesi ini menuju sesi berikutnya yaitu Storytelling dan tes bakat pada tanggal delapan. Sehingga menyisakan sepuluh pasang calon Duta Kampus yang akan melenggang menuju panggung Grand Final.
Sepuluh pasang calon duta kemudian mendalami meteri inner beauty, public speaking dan etiket sebelum berlaga di malam Grand Final. Dari meteri-meteri itulah para peserta dibekali kemampuan-kemampuan softskill dasar sebagai seorang Duta Kampus profesional.
Malam penentuan berlangsung meriah, masing-masing calon Duta Kampus membawa serta supporternya baik dari teman-teman prodi bahkan massa dari desanya sendiri. Setiap kali sang calon tampil atau namanya diucapkan, riuh gemuruh dengan yel-yel yang diucapkan penuh semangat bergantian.
Namun bagaimanapun keadaannya, juri harus menentukan yang terbaik dari yang terbaik, terpilihlah tiga pasang Duta Kampus. Pertama Duta Kampus STIT Al-Ibrohimy Zainuri dan Usna Maimuna. Kedua Duta Media Sosial STIT Al-Ibrohimy yaitu Mahrus dan Lailatul Mudrika dan terakhir Duta Persahabatan STIT Al-Ibrohimy diraih oleh Subairi dan Hilwatur Rojiah. Pukul 01.00 dini hari acara selesai, penganugerahan dan ucapan selamat bergantian datang pada pemenang. Duta IPPNU kab. Bangkalan, Duta Baca Kota Kediri dan Duta Generasi Berencana Putra Jawa Timur menyampaikan ucapan selamatnya melalui video online.
Semoga Duta Kampus menjadi jendela baru bagi kita semua, terutama mahasiswa di kabupaten Bangkalan untuk melihat dan mempersiapkan masa depan kabupaten tercinta ini.